Situ Cipule, Destinasi Wisata Alam Unggulan di Karawang




Saat melakukan kunjungan ke Situ Cipule, pada 14 September 2016, Menpora Imam Nahrawi mengaku takjub dengan danau luas di Karawang tersebut. Ia pun meminta agar danau ini setelah PON XIX/2016 Jawa Barat seterusnya bisa diberdayakan untuk destinasi wisata. Pada ajang pertandingan olah raga tingkat nasional empat tahunan tersebut, Situ Cipule menjadi venue cabang olah raga dayung.

Keindahan Situ Cipule memang banyak menarik perhatian wisatawan. Danau ini berjarak sekitar 20 kilometer dari Kota Karawang, yakni di Desa Walahar, Kecamatan Ciampel. Danau ini luasnya sekitar 90 hektare dengan kedalaman mencapai 20 meter. Untuk tiket masuk ke tempat wisata alam ini pun tidak menguras kantong.

Selain jadi venue cabor dayung pada PON XIX Jabar, danau ini pun biasa digunakan untuk penyelenggaraan Pekan Olah Raga (Porda Jabar) dan Asian Games. Situ Cipule pernah digunakan lomba dayung SEA Games 2012 serta nanti juga akan digunakan pada ajang Asian Games 2018.

Danau yang juga berada di pinggiran sungai Citarum ini memiliki beberapa fasilitas umum yang menarik bagi pengunjung seperti permainan air maupun kuliner yang tersedia di sana. Seperti Situ Patenggah di Ciwidey, Kab. Bandung, di Situ Cipule pun terdapat pulau di tengah danau yang disebut dengan "Pulau Cinta". Bila debit air di Danau Cipule sedang tinggi atau naik, maka Pulau Cinta biasanya tergenang air. Maka, tidak setiap saat pengunjung dapat menikmati Pulau Cinta yang ada di Danau Cipule.


Pulau Cinta memiliki luas 2.000 meter persegi yang bisa dijangkau dengan menaiki perahu selama sekitar 5 menit. Fasilitas yang ada di pulau ini ada saung bambu beratap rumbia yang menghadap ke danau, area bermain anak-anak, juga warung-warung yang menyajikan aneka camilan.

Adapun beberapa fasilitas penunjang lainnya yang ada di sini ada perahu (perahu rakit, perahu becak, dan perahu bebek).  Suasana yang sejuk berasal dari peohonan di sekitar danau juga menarik pengunjung untuk dapat menginjakkan kaki di Pulau Cinta. Pulau yang luasnya kurang lebih 2000 meter ini sering membuat pengunjung penasaran dan ingin datang ke Danau Cipule.

Keberadaan Danau Cipule juga sangat bermanfaat untuk warga sekitar di Karawang. Aliran air dari Danau Cipule mampu membantu warga untuk mengairi persawahan maupun perkebunan warga. Selain itu ikan-ikan yang tidak ada habisnya di Danau Cipule juga menjadikannya tempat favorit bagi warga yang memancing.

Rute ke Situ Cipule, Karawang
Jika menggunakan tol, disarankan keluar gerbang tol Karawang Timur yang akses Kawasan Industri. Jangan yang  kelaur tol Karawang Timur karena akan keluar ke Klari. Jika lewat Klari jalannya lebih jauh harus memutar. Setelah keluar dari pintu Karawang Timur kawasan industri sekitar 200 meter akan menjumpai perempatan kawasan industri Suryacipta belok ke kiri. Kemudian lurus saja jalan di pinggir Tarum barat kurang lebih 5 Km, lalu belok kiri lagi ke lokasi Situ Cipule.

Jika dari arah Klari atau Kosambi (keluar tol Karawang Timur) usahakan menggunakan mobil kecil jangan besar karena akan menyeberangi bendungan Walahar yang sempit dan ada portalnya. Untuk mencapai bendungan Walahar ini bisa belok dari Kopel atau pasar Kosambi. Dari bendungan Walahar lurus ikuti jalan, ke lokasi Situ Cipule kurang lebih hanya 3 km.

Akses lainnya jika jalan biasa, dari arah Curug atau Purwakarta. Dari Purwakarta lurus menuju Curug-Karawang. Setelah sampai komplek POJ Curug belok ke kiri masuk ke komplek perumahan POJ, menyeberangi jembatan pintu air Curug, ikuti jalan di pinggir irigasi Tarum Barat. Kurang lebih 2 Km belok kanan ke arah jalan yang akan menuju Situ Cipule.

----------

Baca info wisatajabar.com lainnya di GOOGLE NEWS