Dalam akun Instagram-nya, Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi (@dedimulyadi71) mengumumkan tentang penutupan sementara pertunjukan air mancur di Taman Sri Baduga. Memang, pascaperesmian air mancur tahap II di Taman Sri Baduga tahun lalu, bukan berarti penataannya berhenti. Tempat wisata favorit di pusat kota Purwakarta ini memang pengelolaannya belum rampung seratus persen dan akan lebih disempurnakan. Saat ini pemkab tengah melakukan penataan. Misalnya menambah tempat duduk penonton serta fasilitas lainnya.
Penataan tahap III oleh Pemkab Purwakarta dilakukan sejak awal bulan lalu. Saat ini, suguhan spektakuler air mancur menari terbesar di Asia Tenggara di Taman Sri Baduga sementara waktu tidak beroperasi. Atas kondisi tersebut, Dedi menegaskan, pertunjukan air mancur menari di Situ Buleud yang biasanya digelar setiap akhir pekan, untuk sementara waktu ditutup sementara.
"Bisa saja sih beroperasi. Tapi kami khawatir malah mengganggu pengerjaannya. Lagian, penonton pasti tak akan nyaman, sebab di lokasi itu banyak material bangunan. Jadi mending ditutup dulu untuk sementara," jelas dia sebagaimana dilansir dari Inilah Koran (18/7/2016).
Ditargetkan Rampung Oktober 2016
Sementara itu, Kepala Bidang Pariwisata, Dishubparpostel Kabupaten Purwakarta, Asep Supriatna menambahkan, pembangunan tahap III ini meliputi berbagai konten yang belum tuntas digarap pada tahap sebelumnya.
Penambahan fasilitas di tahap III di antaranya pemasangan tempat duduk dan penambahan beberapa fitur di air mancur menarinya. Asep pun meminta maaf kepada masyarakat. Dia memastikan proses pembangunan ini ditargetkan tuntas pada akhir Oktober mendatang. Dia memastikan, masyarakat bisa segera menikmati kembali atraksi air mancur menari di Taman Sri Baduga, Situ Buleud ini.
Penataan tahap III oleh Pemkab Purwakarta dilakukan sejak awal bulan lalu. Saat ini, suguhan spektakuler air mancur menari terbesar di Asia Tenggara di Taman Sri Baduga sementara waktu tidak beroperasi. Atas kondisi tersebut, Dedi menegaskan, pertunjukan air mancur menari di Situ Buleud yang biasanya digelar setiap akhir pekan, untuk sementara waktu ditutup sementara.
"Bisa saja sih beroperasi. Tapi kami khawatir malah mengganggu pengerjaannya. Lagian, penonton pasti tak akan nyaman, sebab di lokasi itu banyak material bangunan. Jadi mending ditutup dulu untuk sementara," jelas dia sebagaimana dilansir dari Inilah Koran (18/7/2016).
Ditargetkan Rampung Oktober 2016
Sementara itu, Kepala Bidang Pariwisata, Dishubparpostel Kabupaten Purwakarta, Asep Supriatna menambahkan, pembangunan tahap III ini meliputi berbagai konten yang belum tuntas digarap pada tahap sebelumnya.
Penambahan fasilitas di tahap III di antaranya pemasangan tempat duduk dan penambahan beberapa fitur di air mancur menarinya. Asep pun meminta maaf kepada masyarakat. Dia memastikan proses pembangunan ini ditargetkan tuntas pada akhir Oktober mendatang. Dia memastikan, masyarakat bisa segera menikmati kembali atraksi air mancur menari di Taman Sri Baduga, Situ Buleud ini.
----------
Baca info wisatajabar.com lainnya di GOOGLE NEWS