Belajar Mengenal Nama-Nama Binatang dalam Bahasa Sunda



Untuk lebih mengenal kosakata dalam bahasa Sunda, salah satunya bisa dengan mengenal nama-nama binatang. Nama-nama binatang dalam bahasa Sunda terbilang mudah karena ada sebagian juga yang penyebutannya sama atau mirip dalam kosakata bahasa Indonesia.
 

Berikut ini nama-nama binatang dalam Bahasa Sunda:

angsa = soang
ayam = hayam
ayam hutan = cangéhgar

babi hutan = bagong
bebek = éntog
belalang sembah = congcorang
belatung = bilatung
beruang = biruang
burung = manuk
burung hantu = bueuk
burung pipit = piit
burung elang = heulang
burung perkutut = tikukur
buaya = buhaya

capung = papatong
cicak = cakcak

harimau = maung

ikan = lauk
itik = meri

jerapah = jarapah

kambing = embé
katak = bancét
kodok = bangkong
kancil: mencek
kecoak = cucunguk
kelinci = kelenci
kelelawar = lalay
kerbau = munding
kucing = ucing
kupu-kupu = kukupu 
kura-kura = kuya 
kutu busuk = tumbila

laba-laba = lancah
lalat = laleur
lintah = léntah

merpati = japati
musang = careuh

nyamuk = reungit

semut = sireum

tupai = bajing
tikus = beurit

ular = oray
ular kobra = oray sinduk
ular belang = oray welang
ulat = hileud
unta = onta

Beberapa nama hewan yang sama penyebutannya dalam bahasa Indonesia diantaranya:
- sapi
- kuda
- walet
- badak
- landak
- domba
- lele
- kutu
- anjing
- hiu
- paus
- singa
- gajah
- kuda nil
- monyet

------
Kumpulan artikel Belajar Bahasa Sunda lainnya LIHAT DI SINI

----------

Baca info wisatajabar.com lainnya di GOOGLE NEWS