Curug Suhada, Wisata Alam Tersembunyi di Purwakarta




Moal kaduhung alias tidak akan menyesal saat menyambangi tempat wisata alam ini. Nama Curug Suhada kini mulai ramai jadi perbincangan di dunia maya. Air terjun yang terletak di Kp. Tajur; Desa Sindanglaya, Kec. Sukatani, Purwakarta ini sekilas punya kemiripan dengan Curug Malela di Kab. Bandung Barat. Namun, luas curug ini tak seluas Curug Malela. Pemandangan sekitar Curug Suhada pun terbilang memesona dengan sajian view  persawahan, gunung, juga Waduk Jatiluhur.

Selain aliran air terjunnya yang memesona, sajian tebingnya menyajikan sajian alam nan eksotis. Tebing panjannya sendiri mempunyai ketinggian sekitar 7 meteran. Aliran air di curug ini pun terbilang bersahabat. Para pengunjung bisa merasakan sensasi berbasah-basahan di bawah aliran air. Namun, bagi para pengunjung, terutama kaum muda, Curug Suhada biasa jadi spot selfie favorit. Pemandangan alam di sekitar curug ini memang sangat cocok buat diabadikan dengan kamera.

Curug Suhada memang belum dikelola dengan optimal. Pengunjung bisa gratis masuk ke tempat wisata air terjun di Purwakarta ini. Dan untuk ke tempat ini harus melewati sedikit perjuangan karena aksesnya yang belum ditata pihak terkait. Namun, bagi para petualang alam, sensasi jarambah ke tempat ini bakal jadi petualangan seru. Perjuangan untuk ke lokasi curug akan terbayar lunas saat Anda sampai ke lokasi air terjun yang masih sangat alami ini.

Adapun untuk rute ke wisata air terjun ini, yakni ke arah Gunung Lembu. Lokasinya sebelum Gunung Lembu sebelum Desa Panyindangan (arah bawah Leuwi Jamat). Susuri jalur hingga ke arah SMAN 2 Sukatani dan lurus terus sampai mentok jalan. Di akhir jalan nanti ada warung dan pengunjung tinggal berjalan sekitar 200 meter melewati hutan bambu dan sampailah ke lokasi curug.

----------

Baca info wisatajabar.com lainnya di GOOGLE NEWS